Visi, Misi dan Tujuan

Visi PDAM Majene

“PDAM Majene penyedia air minum berkualitas dan professional”

Dengan Visi tersebut bagi perusahaan akan digunakan dan disepakati oleh para Stakeholder sebagai arah, perekat dan motifasi dalam pengembangan Perusahaan sehingga perubahan-perubahan yang dilakukan perusahaan dalam mewujutkan misinya dapat terarah dengan baik dan tidak sekedar merespon isu-isu yang bersifat sementara atau kepentingan sesaat.

Misi

Misi PDAM Majene mengacu kepada Visi Perusahaan yang berdasarkan pada aspek Kesejahteraan, aspek tehnis dan Aspek Sistem, sehingga dapat dirumuskan misi perusahaan adalah sebagai berikut :

  1. Memberi Pelayanan yang terbaik kepada Masyarakat.
  2. Memproduksi dan mendistribusikan air bersih berkualitas  Tinggi
  3. Mengoptimalkan Profesionalisme Sumber Daya Manusia.
  4. Meningkatkan Kinerja Perusahaan melalui pengelolaan  efisien.
  5. Menjadi salah satu alternative Sumber pendapatan Asli  daerah ( PAD ) tanpa mengabaikan pengembangan  Perusahaan dan Tanpa membebani masyarakat.

Tujuan Perusahaan :

  1. Peningkatan kesejahteraan bagi keluarga besar PDAM Majene, Khususnya dan masyarakat luas pada umumnya.
  2. Peningkatan pendapatan dan efesiensi penerimaan rekening air untuk kelangsungan hidup seseorang serta guna peningkatan pendapatan asli daerah ( PAD ) kabupaten Majene.
  3. Turut serta melaksanakan pembangunan daerah pada khusunya, dibidang penyediaan dan pelayanan air bersih bagi kemanfaatan masyarakat umum disamping mendapatkan keuntungan.